Pelatihan & Workshop Sertifikasi, Inflasing & Penilaian Kerja

shares |

PRESS RELEASE
HUMAS DAN PROTOKOL KOTA DEPOK, 2 MAret 2011
Dengan mengucap basmallah, KH. Idris Abdul Somad secara resmi membuka pelatihan dan workshop penyelenggaraan pendidikan dan kepala sekolah swasta tentang sertifikasi, inflasing, dan penilaian kerja di Hotel Purnama Cipayung Kabupaten Bogor pada Rabu (2/3) pagi. Pembukaan yang tandai dengan pemukulan gong oleh orang kedua di Depok dihadiri oleh Kadis Pendidikan, Komisi D DPRD Kota Depok, Ketua BMPS Kota Depok, Pengurus Yayasan dan Kepala Sekolah Swasta se-kota Depok.
Mengawali acara, ketua panitia Drs. Kamaludin, M.A menginformasikan bahwa jumlah peserta sebanyak 220 orang, terdiri dari 80 perwakilan yayasan dan 140 kepala sekolah swasta. ”Pelatihan ini akan dilaksanakan selama 2 hari dengan tujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan dan memberikan kontribusi dibidang keilmuan serta menyamakan persepsi sehingga para peserta dapat bekal, keterampilan, dan juga pengetahuan serta pemahaman tentang sertifikasi, inflasing, dan penilaian kinerja yang dapat membantu memperbaiki kualitas pendidikan di Kota Depok” terang ketua panitia.
Senada dengan Kamaludin, Wakil Walikota juga memaparkan bahwa pelatihan ini penting diadakan sebagai wadah untuk berdiskusi dan menimba ilmu serta menjadi media dalam memperbaiki kualitas pendidikan sehingga para tenaga pendidikan di Kota depok  mampu dan siap jadi pelayan bagi orang yang dipimpin. ”Maksud dari pelayan adalah kita menjadia informan dan mediator bagi murid-murid kita sehingga kita bisa membantu Pemerintah dalam menciptakan tunas bangsa yang cerdas, kreatif, handal, dan religius. Guru adalah orang terdepan dalam mewujudkan generasi muda yang unggul, jadi dengan adanya pelatihan ini semoga seluruh tenaga pendidik di Kota Depok dapat memberikan kontribusi nyata di bidang pendidikian sehingga Kota Depok bisa lebih maju dan sejahtera” ungkap Wakil Walikota. Diakhir sambutannya, orang kedua di Depok tak lupa berterima kasih dan memberikan apresiasi kepada BPMS yang telah menyelenggarakan pelatihan ini.

Related Posts

0 komentar:

Posting Komentar