Apa yang dimaksud dengan SEO ?

shares |

SEO yang kepanjangan dari Search Engine Optimization atau bisa diterjemahkan sebagai pengoptimalan mesin pencari, merupakan suatu proses untuk meningkatkan volume kunjungan ke sebuah website yang dilakukan secara sistematis.
Tujuan dilakukannya SEO adalah menempatkan website kita di peringkat atas hasil pencarian mesin pencari atau setidaknya di halaman pertama. Mesin-mesin pencari seperti Google, Yahoo, Lycos, Bing, Altavista dan sebangsanya seolah memiliki sebuah “robot” yang berjalan terus-menerus menjelajahi dunia maya mengunjungi setiap website yang ada.
“Robot-robot” tersebut ditugasi untuk mengetahui suatu topik dari sebuah website berdasarkan informasi yang dibuat oleh pemilik website tersebut. Perlu diingat, SEO bukanlah sebuah cara agar website kita dapat masuk dalam daftar semua keyword yang mungkin dicari.

Banyak pemilik website yang berusaha untuk mendapatkan peringkat tinggi di search engine dengan mendaftarkan keyword sebanyak-banyaknya padahal cara tersebut kurang tepat.
Suatu halaman web akan dianggap menarik oleh robot-robot search engine tersebut bila memiliki topik tertentu yang dapat dilihat dari relevannya judul yang digunakan, deskripsi mengenai website, isi website beserta kata kuncinya dan adanya referensi dari website lain mengenai website Anda.
Hal-hal itulah yang membuat sebuah website dianggap optimal oleh sebuah search engine. Semakin optimal sebuah website di mata search engine, maka peringkat pencarian website Anda juga akan semakin tinggi.
SEO dibutuhkan di sini karena website Anda nantinya akan bersaing dengan jutaan website lain di seluruh dunia untuk dapat masuk peringkat teratas dalam daftar pencarian.
Jutaan orang di seluruh dunia memanfaatkan search engine untuk mencari informasi yang mereka butuhkan. Bila berdasarkan kata kunci tertentu website Anda sering berada di halaman depan, maka akan lebih banyak orang yang menemukan website Anda dan memperbesar kemungkinan para netters mengunjungi website Anda.
Sebetulnya tujuan SEO sangat sederhana, yaitu untuk menarik pengunjung baru ke website Anda, membuat website Anda lebih mudah ditemukan dan mencoba memberikan apa yang dibutuhkan oleh pengunjung dengan apa yang ditawarkan di website kita.
Search engine dapat dianggap sebagai biro iklan di dunia maya yang akan mempromosikan halaman-halaman dalam sebuah website dengan kata kunci tertentu.
Oleh karena itu, SEO sangat diperlukan oleh sebuah website agar dapat dipromosikan lebih gencar lagi oleh sebuah search engine. Dengan gencarnya promosi yang dilakukan, maka akan lebih banyak lagi orang yang mengetahui website anda serta diharapkan bisa menambah customer baru seperti yang Anda inginkan.

Related Posts

0 komentar:

Posting Komentar